Friday, December 5, 2014



SUCCES STORY Lucy MeiliChan, OWNER Korea Edition [2]

DARI DIPELOTOTIN PENCURI SAMPAI DIUSIR DI CHINA-LINK...

Salah satu kunci keberhasilan Lucy adalah kemauan yang keras untuk maju, dan itu harus didorong dengan usaha yang gigih dan never give up [pantang menyerah].
Dari kecil Lucy memang sudah suka membantu ortunya jualan, ada kejadian yang miris sekaligus lucu yang masih penulis ingat sampai kini, yaitu sewaktu Lucy baru berusia 4thn, waktu itu toko mamanya sedang ramai karena sebentar lagi akan lebaran [istilah jawanya :"perepegan"], waktu itu kl pkl 09.00
Disaat sedang ramai itulah, Lucy melihat seorang pria mengambil sebotol sirup dari dasaran toko, si pencuri yang merasa terpergok oleh seorang gadis kecil, balik mendeliki Lucy, Lucy jadi takut dipelototin begitu dan tak berani bilang apa2..
Baru setelah sipencuri pergi dan toko sudah agak sepi, Lucy cerita bahwa ada orang yang mengambil sebotol sirup.....
Hal yang lainnya terjadi saat Lucy masih menjadi guru bahasa mandarin di Tegal,
saat itu Lucy sudah menjalani bisnis online meski kecil-kecilan, yang menjadi pelanggan utamanya adalah ; para siswanya sendiri...
Saat itu Lucy sudah jeli dengan barang2 yang dibutuhkan pangsa pasar remaja, dan dia sudah mempunyai barangnya, maka terjadilah hal2 yang lucu, yaitu bergantian para siswanya mendatangi Lucy di kantorny di China-Link Tegal, bukannya mau menanyakan pelajaran, melainkan untuk belanja padanya..!!!
Ini guru bahasa apa bakul [penjual]?? hehehe.....
Sampai waktu itu saking ramainya para siswa belanja sama guru bahasa mandarinnya, menarik perhatian suster yang jaga disitu, serta merta suster itu mengusir Lucy dan para siswanya yang sedang "bertransaksi"..
Kini semuanya itu menjadi kenangan manis sendiri...
Jabatan sebagai guru bahasa mandarin di SMP Bruderan Purwokerto saat ini akan dilepasnya pada akhir Desember ini, hyaa... outlet/toko onlinenya Korea Edition, semakin ramai, dan membutuhkan pengelolaan yang lebih serius...
Kini Lucy sudah punya blog sendiri, yaitu korea-edition.blogspot.com, dan produk2nya semakin banyak dan beragam.....
Good Luck ya Lucy.....!!!
[seperti yang dikisahkan Lucy pada penulis]

No comments:

Post a Comment

Mengenai Saya

My photo
Penulis dapat dihubungi di: Email: kresnagugah@gmail.com sunjaya73@gmail.com FB: https://www.facebook.com/kresna.gugah.77 BB: 7E749FBD

Search